Silahturami Berkunjung Aparatur Desa dan Kerumah Warga


Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

[28 Juni-03 Juli 2019]

Silahturahmi adalah suatu kegiatan yang kami lakukan disaat waktu luang yang bertujuan untuk memperkenalkan serta mendekatkan diri secara langsung kepada masyarakat yang ada di Desa Kiab Jaya. Kami melakukan kunjungan silahturahmi ini dimulai dari rumah warga yang ada disekitar posko kami, kegiatan mengunjungi rumah warga sekitar posko terhitung dari tanggal 28 sampai 29 Juni, selanjutnya tanggal 30 Juni kami mengunjungi rumah kepala sekolah SDN 002 yang bernama Ibu Nur dan dilanjutkan kerumah bapak pengurus mushallah Nurul Ikhsan, lalu pada tanggal 02 Juli kami berkunjung kerumah bapak RW 05 Desa Kiab Jaya dan pada tanggal 03 Juli kami melakukan kunjungan kerumah bapak RT 011.
Kegiatan silahturahmi ini kami lakukan untuk membuka diri dan menjalin hubungan yang baik kepada masyarakat Kiab Jaya. Dan disamping itu kami juga memperkenalkan dan mendiskusikan beberapa program kerja yang akan kami lakukan. Dengan harapan kami mendapatkan dukungan dari masyarakat dan aparatur Desa Kiab Jaya agar program kerja yang kami lakukan dapat diterima dan berjalan dengan baik.
Kunjungan kerumah penguru mushalla Nurul Ikhsan
Kunjungan kerumah RW 05
Kunjungan kerumah RT 011


Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Next PostPosting Lebih Baru Previous PostPosting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar